Lompat ke konten

Cara Melamar Kerja di Alfamart dan Contoh Surat Lamarannya

seseorang sedang memberikan CV kepada recruiter

Sebagai salah satu perusahaan ritel terbesar di Indonesia, Alfamart hadir untuk menyediakan segala kebutuhan Anda. Mulai dari kebutuhan pokok hingga tersier semuanya tersedia di minimarket ini. 

Alfamart telah memiliki lebih dari belasan ribu gerai yang tersebar di seluruh penjuru wilayah Indonesia. Banyaknya gerai ini telah membuka lowongan pekerjaan baru bagi masyarakat yang membutuhkan. Berbagai posisi dengan variasi gaji ditawarkan kepada para pencari kerja untuk menjadi tim Alfamart.

Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui informasi seputar lowongan, syarat melamar kerja, dan cara untuk melamar di Alfamart!

Sekilas Tentang Lowongan Kerja di Alfamart

Umumnya Alfamart membuka berbagai macam posisi seperti kasir, admin, security, dan lain-lain. Gaji yang ditawarkan mungkin bervariasi tergantung pada posisi, pengalaman kerja, dan kemampuan individu.

Ada beberapa posisi yang bisa Anda coba lamar seperti Staff Accounting, kasir, Finance Accounting, IT Programmer and Analyst, Helper, IT Senior, Purchasing stuff, dan masih banyak lagi. Setiap posisi tersebut akan mendapatkan gaji yang berbeda pula disesuaikan dengan deskripsi pekerjaan.

Gaji sebagai pegawai Alfamart bisa didapatkan mulai dari Rp1,9 Juta/bulan hingga Rp6 Juta/bulan. 

Selain itu, syarat setiap posisi tersebut juga tergantung dengan beban pekerjaan yang akan diterima. Seseorang dengan latar belakang jurusan yang sesuai dengan posisi tertentu akan lebih tinggi peluangnya untuk diterima dibandingkan yang berbeda jurusan. 

Syarat Melamar Kerja di Alfamart

Berikut ini adalah beberapa syarat umum melamar kerja di Alfamart yang harus Anda penuhi:

  • CV atau daftar riwayat hidup terbaru
  • Fotokopi KTP (Kartu Tanda Penduduk)
  • Surat lamaran kerja
  • Ijazah pendidikan terakhir atau surat keterangan lulus (SKL)
  • Surat SKCK
  • Surat kesehatan dari dokter rumah sakit atau klinik 
  • Pas foto berukuran 4 × 6 cm dan 3 × 4 cm sebanyak masing-masing 3 lembar

Selain syarat berkas, ada juga syarat karyawan yang perlu diperhatikan, yaitu

  • Pria atau wanita 
  • Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat
  • Usia minimal 18 tahun
  • Usia maksimal untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah 24 tahun
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Tidak ada batasan tinggi badan 
  • Boleh berkacamata
  • Tidak pernah tercatat atau terlibat dengan hukum
  • Tidak ditindik ataupun bertato

Cara Melamar Kerja di Alfamart

1. Kunjungi situs resmi Alfamart atau pergi ke kantor cabang terdekat

Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengunjungi website resmi Alfamart di https://recruitment.alfamart.co.id/. Pada situs tersebut ditampilkan informasi posisi lowongan pekerjaan yang buka dan hal lainnya terkait persyaratan yang harus dipenuhi calon pegawai. 

Selain secara online, Anda juga bisa mengajukan lamaran kerja secara offline. Kirimkan surat lamaran kerja bersama dokumen pendukung lainnya ke alamat kantor cabang terdekat. Pastikan informasi dan berkas sudah terpenuhi semua agar HRD Alfamart bisa segera menyortirnya. 

2. Klik “Sign Up” dan daftarkan akun Anda

Jika Anda belum pernah memiliki akun Alfamart sebelumnya, Anda bisa mendaftarkan diri terlebih dahulu dengan mengeklik menu “Sign Up”. 

Pada menu tersebut akan diarahkan pengisian data diri hingga formulir pendaftaran lowongan pekerjaan yang ditawarkan.  

3. Isi formulir pendaftaran calon pegawai

Selanjutnya, Anda akan diarahkan untuk mengisi formulir pendaftaran sesuai posisi yang dipilih. Anda akan diminta untuk mengisi riwayat pendidikan, keterampilan, pengalaman, sosial media, form pernyataan, kelengkapan berkas, serta data keluarga hingga riwayat penyakit.

4. Klik “Submit” untuk Penyimpanan Data

Sesudah mendaftarkan akun, kini saatnya Anda mengisi formulir pendaftaran yang muncul di halaman situs. Isi formulir tersebut dengan lengkap dan tepat, lalu klik “Submit” untuk menyimpan data yang telah Anda isi. 

5. Tunggu email konfirmasi

Formulir yang sudah dikirim akan segera diproses untuk disortir bersama formulir kandidat pegawai Alfamart lainnya. Bagian personalia perusahaan akan mengirimkan email balasan untuk mengonfirmasi apakah Anda lanjut ke tahap selanjutnya atau tidak. 

Ada beberapa tahapan setelah Anda dinyatakan lolos berkas. Tahapan tersebut adalah tes fisik dan kesehatan, tes tertulis, dan tes wawancara. 

Jika Anda sudah berhasil mencapai tahap tes wawancara, Anda perlu menjawab pertanyaan wawancara dari HRD dengan tepat. Berikut adalah beberapa pertanyaan yang ditanyakan saat interview di Alfamart:

  • Menceritakan diri Anda secara singkat dan jelas
  • Kesibukan atau aktivitas yang sedang dilakukan
  • Pengalaman kerja berkaitan dengan posisi yang dilamar
  • Menganalisis kelebihan dan kekurangan diri
  • Tujuan bekerja di Alfamart
  • Apakah Anda mempunyai rencana melanjutkan pendidikan dalam beberapa tahun ke depan

Apabila ketiga tahap tersebut sudah dilewati dengan baik, bagian personalia akan kembali mengevaluasi dan menginformasikan langkah selanjutnya. Jika Anda dinyatakan lolos, Anda akan diberikan offering letter atau pengajuan kerja oleh pihak Alfamart. 

Contoh Surat Lamaran Kerja di Alfamart 

Simak contoh surat lamaran kerja Alfamart di bawah ini sebelum mengajukan kepada pihak perusahaan:

[Alamat Anda]

[Tanggal]

Kepada Yth,

Manajer HRD

PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (Alfamart)

Dengan hormat,

Perkenalkan nama saya adalah [Nama Lengkap] dan saya bermaksud mengajukan lamaran kerja di PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (Alfamart) untuk posisi [posisi yang dilamar]. Saya sangat tertarik untuk bergabung dengan perusahaan Anda yang telah dikenal sebagai salah satu perusahaan ritel terkemuka di Indonesia.

Saya telah menyelesaikan [nama program studi] dari [nama perguruan tinggi] dan memiliki pengalaman kerja selama [jumlah tahun] tahun di bidang yang berkaitan dengan posisi yang saya lamar. Selama bekerja, saya telah mengembangkan kemampuan dalam hal [keterampilan yang relevan dengan posisi yang dilamar] dan telah berhasil mencapai [prestasi yang dihasilkan].

Saya juga memiliki kemampuan untuk bekerja dengan tim dan bekerja di bawah tekanan. Saya percaya bahwa keterampilan dan pengalaman yang saya miliki akan menjadi nilai tambah bagi PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (Alfamart) dan saya siap untuk memberikan kontribusi terbaik bagi perusahaan.

Saya bersedia untuk diwawancarai dan memberikan informasi lebih lanjut tentang diri saya. Terlampir saya sertakan riwayat hidup (CV) serta dokumen pendukung lainnya.

Terima kasih atas perhatian dan kesempatan ini.

Hormat saya,

[Nama Lengkap]

Demikianlah informasi seputar lowongan kerja Alfamart beserta syarat dan cara melamar kerjanya. Anda juga bisa menggunakan contoh surat lamaran kerja yang dibahas di atas sebagai acuan sebelum mengirimkannya ke pihak perusahaan.

Lusita Amelia

Lusita Amelia

Lusita adalah penulis artikel profesional yang mampu menyajikan informasi yang relevan dan berguna bagi pembaca pada topik bisnis.View Author posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *