Lompat ke konten

Sales Counter: Pengertian, Tugas dan Gajinya

Seseorang sedang melayani pelanggan toko.

Keberhasilan bisnis tidak hanya dipengaruhi oleh banyaknya pendapatan yang masuk, tetapi juga peran sales counter turut andil di dalamnya. Merujuk pada makna harfiahnya, sales counter berarti pekerjaan yang menawarkan produk atau layanan secara langsung kepada konsumen. 

Namun, pekerjaan di divisi ini bukan hanya berfokus pada penawaran produk saja, melainkan juga memiliki beberapa tugas dan peran lainnya. Ada kemampuan (skill) yang harus dimiliki saat menjadi sales counter untuk dijadikan perhatian bagi para calon tenaga kerja.

Lalu, apa sebenarnya tugas dan skill yang dibutuhkan oleh seorang sales counter? Daripada penasaran, mari simak informasi lebih lengkapnya di bawah ini!

Apa itu Sales Counter?

Sales counter adalah pekerjaan yang berkaitan langsung ke konsumen bisnis. Singkatnya, pekerjaan ini melayani langsung pelanggan yang datang ke toko atau tempat usaha untuk bertransaksi. 

Apabila Anda mengambil posisi pekerjaan ini, berarti Anda bertanggung jawab untuk melayani setiap transaksi yang dilakukan oleh konsumen di toko. Anda harus menjaga sikap ramah tamah, kesopanan, dan kesigapan dalam membantu pelanggan. 

Hasil yang diharapkan dari pekerjaan ini adalah pelanggan yang datang memutuskan untuk membeli produk atau layanan bisnis. Pekerjaan ini juga harus memiliki informasi mendalam tentang produk yang ditawarkan, promo yang sedang berlangsung, hingga rekomendasi produk yang bisa diberikan.

Tugas Sales Counter

Berikut adalah beberapa tugas yang dilakukan seorang pekerja sales counter, antara lain:

1. Promosi produk atau layanan

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, salah satu tugas utama sales counter adalah mempromosikan produk atau layanan bisnis. Promosi ini bukan hanya menawarkan produk, tetapi juga menawarkan promo yang sedang berlangsung, seperti potongan harga, hadiah menarik, dan lain sebagainya. 

Untuk menarik minat pelanggan, pekerja ini juga bisa menyebarkan brosur atau sampel produk kepada setiap pelanggan yang datang. Dengan begitu, pelanggan juga memiliki gambaran lebih luas terhadap bisnis Anda.

2. Pembuatan laporan progress penjualan

Transaksi yang terjadi di toko tentunya harus dicatat dan dilaporkan oleh sales counter ke pemilik bisnis atau pemimpin. Dalam pelaporan ini, perlu disampaikan beberapa informasi seperti stok barang, total transaksi keluar dan masuk, hingga permasalahan yang menjadi penghambat. 

Hal ini harus dilakukan oleh para pekerja karena mereka berada di toko atau tempat usaha selama waktu kerja yang berlangsung. Jadi, segala permasalahan ataupun informasi baru terkait bisnis, diketahui oleh pekerja ini. 

3. Memahami peluang 

Sebagai seorang pekerja sales counter, Anda perlu paham peluang penjualan yang ada. Peluang ini bisa dianalisis dari seberapa tertariknya pelanggan terhadap produk atau layanan bisnis.

Jika mereka banyak bertanya terkait produk Anda, pastikan Anda menjawabnya dengan detail dan memuaskan kebutuhan pelanggan. Anda juga bisa sembari menawarkan promosi atau penawaran khusus terhadap produk yang ditanyakan pelanggan. 

4. Menjaga kebersihan penampilan diri dan toko

Salah satu pengaruh tertariknya pelanggan terhadap produk atau layanan bisnis Anda adalah karena kebersihan dan kerapihan penampilan diri dan toko. 

Anda bisa mengenakan pakaian rapi dan sopan, mengatur produk di rak secara rapi, menampilkan harga produk dengan jelas, dan sebagainya. .

Skill yang Dibutuhkan seorang Sales Counter

Untuk menjadi seorang sales counter, ada beberapa skill yang dibutuhkan agar pekerjaan semakin maksimal dan tercapai tujuan bisnis, yaitu: 

1. Komunikasi bisnis

Kemampuan utama yang harus dimiliki adalah adanya skill komunikasi bisnis yang baik. Apa itu komunikasi bisnis? Komunikasi bisnis berkaitan dengan kemampuan pekerja dalam berinteraksi dan menyampaikan informasi kepada pelanggan secara profesional. 

Pasalnya, berinteraksi dengan pelanggan akan sangat berbeda dengan komunikasi pada umumnya. 

Dalam komunikasi bisnis, artikulasi, intonasi, dan pemilihan kata dalam berkomunikasi. Salah satunya adalah interaksi persuasif yang bersifat mengajak dan membuat pelanggan tertarik untuk membelinya. 

2. Wawasan mengenai produk dan layanan bisnis

Memposisikan diri sebagai pemilik bisnis, pekerjaan sales counter juga harus memiliki wawasan luas mengenai produk dan layanan bisnis yang tersedia. Pasalnya, pelanggan kemungkinan akan banyak menanyakan hal terkait ketersediaan produk, rekomendasi produk, spesifikasi, fitur, manfaat, dan lain sebagainya. 

Jadi, pastikan ketika Anda menjadi sales counter, Anda sudah paham tentang keseluruhan produk dan layanan yang dijual. 

3. Paham kebutuhan konsumen

Skill lainnya yang tidak kalah penting adalah perlunya memahami kebutuhan konsumen. Dengan pemahaman ini, Anda bisa memberikan rekomendasi serta meningkatkan hubungan personal dengan konsumen. 

Misalnya, bisnis tempat Anda bekerja menjual produk kecantikan. Lalu, konsumen Anda membutuhkan produk dengan spesifikasi tertentu. Sebagai sales counter, Anda bisa bertanya tentang jenis kulit konsumen, alergi tertentu, referensi produk yang sudah digunakan, dan hal-hal lainnya terkait kebutuhan konsumen. 

Adanya pertanyaan detail ini akan membuat konsumen merasa nyaman dan tertarik untuk membeli produk atau layanan bisnis tempat Anda bekerja. 

Gaji Sales Counter

Sebagai seorang pekerja sales counter, rata-rata gaji yang akan didapatkan adalah sebesar Rp2.000.000,00 s.d. Rp5.000.000,00 setiap bulannya. Namun, perlu diingat bahwa gaji tersebut bisa berbeda tergantung kebijakan perusahaan serta peraturan batas UMK daerah tempat Anda bekerja. 

Selain itu, biasanya gaji tersebut di luar profit tambahan dari seberapa banyaknya produk yang telah terjual. Semakin banyak produk yang terjual, semakin tinggi juga profit yang akan didapatkan. Itulah penjelasan mengenai sales counter mulai dari pengertian, tugas, hingga gajinya. Sebelum memutuskan mengambil pekerjaan ini, Anda harus memahami terlebih dahulu skill yang dibutuhkan agar peluang diterima menjadi sales counter semakin besar dan dapat bekerja dengan baik.

Lusita Amelia

Lusita Amelia

Lusita adalah penulis artikel profesional yang mampu menyajikan informasi yang relevan dan berguna bagi pembaca pada topik bisnis.View Author posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *