Janji Jiwa adalah salah satu brand kopi lokal ternama di Indonesia, di mana hampir setiap daerah pasti mudah sekal ditemui kemitraan kopi ini. Brand tersebut menjadi sangat populer di berbagai kalangan, khususnya anak muda karena memiliki varian-varian menu minuman jenis coffee dan non coffee yang enak dan ringan rasanya.
Jadi tak heran apabila banyak muda mudi berulang kali memesan minuman tersebut, misalnya sebagai teman pagi saat bekerja, bersantai, maupun kegiatan lainnya.
Pada berbagai wilayah di Indonesia sudah berdiri sebanyak lebih dari 900 outlet, semua outletnya selalu ramai karena mengingat minat banyak orang terhadap minuman terutama kopi saat ini pun semakin meningkat. Lalu, bagaimana peluang franchise Janji Jiwa beserta modal dan cara pendaftarannya menjadi mitra? Simak penjelasannya pada uraian di bawah ini.
Info tentang Franchise atau Kemitraan Janji Jiwa
Janji Jiwa adalah salah satu brand kopi ternama asal Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 2018. Pendirinya adalah Billy Kurniawan. Pemilik brand kopi terbesar di Indonesia ini berhasil membuka sebanyak 300 gerai pada tahun 2019, kemudian akhirnya sampai saat ini telah berkembang pesat hingga menghasilkan 900 lebih gerai yang tersebar di berbagai wilayah tanah air.
Brand minuman ini tidak hanya menjual kopi saja, sebab terdapat lebih dari 50 varian menu minuman yang bisa dipilih oleh konsumen, yakni coffee dan non coffee. Tempat yang disajikan pun bisa dibilang sangat nyaman untuk bersantai, nongkrong bersama teman, serta melakukan pekerjaan atau tugas. Harga setiap menunya pun cukup terjangkau, sehingga dapat dibeli oleh berbagai kalangan, termasuk anak sekolah dan kuliah.
Sebagai teman untuk menemani minum dan bersantai, adapun brand Jiwa Toast yang merupakan sejenis roti isi lezat. Produk roti ini masih merupakan milik Jiwa Group, namun dalam bentuk varian makanan. Kemudian ada juga Jiwa Tea, yakni produk minuman teh segar berbagai varian jika Anda termasuk kurang menyukai kopi-kopian.
Selain menjual berbagai minuman dan makanan, juga menjual merchandise menarik bagi para konsumennya. Merchandise tersebut, antara lain tumbler, mug, totebag, sedotan stainless, kaos, dan lain sebagainya. Adanya aksesoris tersebut sangat berguna untuk berbagai keperluan, termasuk membeli minuman di outlet bagi para Teman Sejiwa (sebutan bagi pelanggan Janji Jiwa)
Syarat Membuka Franchise Janji Jiwa
Brand Janji Jiwa hingga saat ini (terhitung sejak tahun 2020) tercatat sudah memiliki lebih dari 900 gerai yang tersebar di 100 kota di Indonesia. Pesatnya perkembangan pembukaan gerai tersebut karena mengingat semakin tingginya ketertarikan masyarakat terhadap brand tersebut, khususnya muda mudi tanah air.
Franchise dari brand minuman lokal ternama ini di bawah naungan PT Luna Boga Narayan (Jiwa Group), di mana sebesar 75% outlet dikembangkan oleh kemitraan, kemudian 25% dikelola oleh pihak manajemen. Tertarik bergabung dengan franchise kopi Janji Jiwa? Coba cek persyaratannya di sini!
1. Memiliki lokasi strategis
Syarat pertama bergabung dengan franchise Kopi Janji Jiwa yang paling penting yaitu mampu membangun gerai pada lokasi strategis. Sebab hal ini berkaitan dengan ramai tidaknya pelanggan nantinya. Apalagi jika dibandingkan tempat sepi, tempat strategis atau ramai dapat mendatangkan lebih banyak konsumen untuk menikmati sajian kopi dari brand ternama tersebut.
Waralaba kopi ini juga penting sekali jika membangunnya pada lokasi strategis karena juga berkaitan dengan jangkauan kendaraan, khususnya motor dan mobil pelanggan. Hal seperti ini perlu dipertimbangkan karena nantinya juga pasti bekerjasama dengan pihak ojek online, sehingga juga mempermudah parkir mereka.
2. Memiliki daya listrik sebesar 18 ampere dan kapasitas 3200 watt
Apabila berminat menekuni bisnis waralaba kopi brand lokal ternama ini, jangan lupa siapkan kapasitas listrik sebesar 3200 watt serta dayanya 18 ampere. Tingginya watt listrik yang dibutuhkan karena nantinya berkaitan dengan pengoperasian mesin-mesin membuat kopi, freezer atau pendingin, maupun peralatan elektronik lainnya.
3. Konsep ditentukan oleh pihak manajemen Jiwa Group
Syarat franchise Kopi Janji Jiwa yaitu konsep desain tempatnya ditentukan oleh pihak manajemennya. Anda hanya perlu menyiapkan bangunan dengan luasan minimal 3 x 2,5 meter untuk memulainya.
Penentuan konsep tak perlu dilakukan repot-repot oleh pelaku waralaba kopi ini. Hal seperti ini bisa dikatakan cukup meringankan.
Kualifikasi dapur sesuai waralaba kopi satu ini yaitu wajib memiliki kitchen set, kulkas atau pendingin, freezer, serta alat-alat kebersihan. Selain itu, pelaku waralaba kopi ini juga wajib menyediakan gadget untuk kepentingan transaksi dengan pelanggan nantinya.
5. Mempunyai saluran air bersih dan air kotor/pembuangan yang baik
Syarat franchise Kopi Janji Jiwa yang harus dipenuhi lainnya adalah pelaku usaha harus punya saluran air bersih dan saluran pembuangan atau air kotor yang baik. Hal ini nantinya terkait dengan tingkat kebersihan outlet supaya tidak mengganggu kinerja barista maupun kenyamanan pelanggan.
6. Membayar biaya deposito 5 juta rupiah
Tertarik menjalankan waralaba kopi brand lokal ini? Maka nantinya Anda akan dikenakan biaya deposito sebesar 5 juta rupiah di luar harga franchise Janji Jiwa. Uang deposito tersebut nantinya akan dikembalikan kepada pelaku bisnis apabila masa kontraknya telah selesai.
Itulah beberapa persyaratan yang wajib dipenuhi supaya bisa membuka franchise kopi brand ternama asal Indonesia tersebut. Selanjutnya akan dijelaskan mengenai modal membuka bisnis waralabanya.
Modal Membuka Franchise Janji Jiwa
Banyak orang sangat gemar membeli jajanan kopi dan minuman manis dari brand lokal milik Billy Kurniawan ini karena enak dan tempatnya sangat nyaman. Namun tahukah Anda bahwa brand Kopi Janji Jiwa juga membuka peluang bisnis waralaba?
Rincian harga franchise Kopi Janji Jiwa terdiri dari paket standar dan paket lengkap. Berapa kira-kira budget yang dibutuhkan? Yuk, simak rinciannya berikut ini.
Paket standar
Harga franchise Janji Jiwa untuk paket standar sebesar 70 juta rupiah. Jika Anda memilih paket ini, maka akan mendapatkan rincian fasilitas seperti ini.
- Lisensi resmi Janji Jiwa untuk izin penggunaan brand
- Perlengkapan promosi: banner, flyer, menu
- Standard booth yang dirancang langsung oleh pihak manajemen
- SOP dan pelatihan
- Baju seragam karyawan/barista
- Perlengkapan pembuatan minuman, termasuk hot menu
Perlu diketahui, fasilitas paket standar belum termasuk karyawan dan sewa tempat. Oleh karena itu, Anda tetap harus mencarinya sendiri jika memilih paket ini.
Paket lengkap
Pada harga franchise Janji Jiwa paket lengkap memiliki fasilitas sama dengan paket standar, termasuk lisensi, seragam karyawan, peralatan pembuat produk, dan lainnya. Namun bedanya, pada paket lengkap juga termasuk fasilitas sewa tempat, karyawan, peralatan lebih lengkap, dan lainnya. Biayanya sebesar 150-200 juta rupiah.
Cara Daftar Franchise Janji Jiwa
Mendaftarkan diri menjadi mitra Kopi Janji Jiwa tidak ada ruginya, apalagi sampai saat ini minat masyarakat terhadap brand kopi tersebut masih sangat tinggi. Keuntungannya pun terbilang besar, yakni mencapai 140 juta rupiah dalam sebulan apabila mampu menjual minuman sebanyak 200-300 cup dalam sehari selama satu bulan.
Setelah melihat persyaratan, rincian harga waralaba, serta keuntungannya pada poin sebelumnya, apakah tertarik untuk memulainya? Apabila tertarik menjalankan waralaba Kopi Janji Jiwa ini, dapat menjalin kerjasama melalui dua cara, yakni berdasarkan Location Partnership dan Brand Licensing (kemitraan).
Apabila berminat, Anda bisa mengisi form sekaligus menanyakan pertanyaan mengenai kemitraan kepada pihak Jiwa Group pada link jiwagroup.com/id/partnership/licensing.
Tertarik dengan bisnis franchise lainnya? Dapatkan informasi franchise hanya 2 jutaan saja yang bisa dibuka oleh pemula sekalipun.