Lompat ke konten

Cara Mengirim Paket J&T dari Rumah, Dijemput di Tempat

Mengirim paket

Mengirim paket bukan sesuatu yang langka terjadi. Saat ini, belanja online sudah menjadi kebiasaan banyak orang. Apalagi semenjak masuknya Pandemi Covid-19 ke Indonesia yang menyebabkan terbatasnya ruang gerak. Kegiatan membeli sesuatu melalui aplikasi menjadi sesuatu yang biasa dilakukan.

Anda pemilik online shop tentunya memerlukan jasa pengiriman untuk mengirimkan produk Anda kepada konsumen. Salah satu jasa pengiriman yang sudah familiar di telinga adalah J&T. 

Apa Itu J&T?

J&T merupakan perusahaan multinasional yang bergerak di bidang ekspedisi sejak 2015. Bisnis ini merupakan perusahaan naungan di bawah PT Global Jet Express. Yang memiliki kantor pusat di Jakarta.

Dengan adanya persaingan yang ketat dalam bidang pengiriman, J&T terus membuktikan komitmennya untuk memberikan kemudahan, kenyamanan dan sigap mengantarkan dengan ramah dan penuh tanggung jawab ke penjuru daerah.

Apakah J&T bisa Mengambil Paket ke Rumah?

J&T telah menyediakan layanan jemput paket ke rumah bagi para pengusaha online shop. Hal ini merupakan bentuk komitmen J&T untuk memberikan kemudahan kepada seluruh pelanggannya dan upaya membantu para pebisnis yang belum memiliki kendaraan pengangkut khusus.

Langkah Mengirim Paket Lewat J&T dari Rumah

Untuk dapat menikmati layanan jemput paket ke rumah Anda, ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Yaitu cara manual,  cara dengan sistem resi yang terintegrasi marketplace dan cara menggunakan aplikasi/ web J&T. Berikut penjelasan langkah-langkahnya sesuai dengan cara masing-masing.

Cara Manual Jemput Paket ke Rumah

Langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk meminta layanan jemput paket di rumah adalah sebagai berikut:

  • Cari drop point J&T terdekat

Langkah pertama adalah mencari titik drop point J&T terdekat. Ini berfungsi memudahkan dalam melakukan penjemputan paket yang ada di rumah.

  • Minta kontak kurir

Langkah selanjutnya adalah meminta kontak kurir yang biasa menjemput paket di daerah sekitar rumah Anda. 

  • Hubungi kurir untuk menjemput paket di rumah

Setelah memperoleh kontaknya, Anda sudah mulai bisa meminta kurir untuk menjemput paket Anda. Usahakan memberikan alamat dengan jelas agar kurir mudah menemukan alamat rumah Anda.

  • Paket akan dijemput dan diantar ke tujuan

Nah, setelah menghubungi kurir, kurir akan datang ke lokasi Anda tinggal dan menjemput paket yang hendak dikirimkan. Kemudian membawanya ke kantor dan mengirimkan ke tempat tujuan.

Cara dengan Sistem Resi yang Terintegrasi Marketplace

Selanjutnya adalah cara menjemput paket ke rumah dengan sistem resi yang sudah terintegrasi dengan marketplace. Marketplace yang dimaksud antara lain seperti Tokopedia, Shopee, dan Bukalapak.

Langkah-langkah mengirim paket dari rumah melalui sistem resi yang sudah terintegrasi dengan marketplace:

  • Pastikan Anda terdaftar sebagai seller

Langkah pertama adalh memastikan bahwa Anda sudah mendaftar menjadi seller dari marketplace tersebut. Hal ini yang dapat membuat Anda bisa meminta layanan jemput paket ke rumah.

  • Cetak resi

Langkah selanjutnya adalah mencetak resi yang sudah ada. Resi ini memuat nama, alamat, nomor telepon, dan informasi yang penting terkait barang-barang pesanan.

  • Kurir jemput di rumah

Nah, langkah terakhir adalah kurir akan menjemput paket ke rumah Anda setiap 2-3 hari sekali sesuai dengan kuantitas paket saat itu. Anda bisa menghubungi kurir jika dirasa pesanan sudah cukup banyak.

Cara Menggunakan Aplikasi/ Web J&T untuk Menjemput Paket di Rumah

Terakhir, adalah menggunakan aplikasi atau website J&T untuk menjemput barang atau paket di rumah. Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan:

  • Terlebih dahulu download aplikasi J&T

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuka website atau pun mengunduh aplikasi J&T pada ponsel Anda. Aplikasi ini tersedia di playstore maupun appstore sehingga mudah untuk ditemukan.

  • Lakukan registrasi

Langkah selanjutnya adalah melakukan registrasi berupa kelengkapan data diri Anda seperti nama, alamat dan lain-lain. Setelah tahapan tersebut selesai, Anda baru bisa login. 

  • Login ke Aplikasi/Web

Langkah selanjutnya adalah melakukan login pada aplikasi atau website. Hal ini dilakukan agar ponsel terintegrasi dengan layanan yang ada di website maupun di aplikasi.

  • Klik opsi Order/ Deliver Now

langkah selanjutnya adalah mengklik order/ delivery now pada website maupun aplikasi.ini berfungsi sebagai tanda bahwa Anda memang hendak mengirimkan paket Anda.

  • Isi Form Pengiriman

Selanjutnya, Anda akan diminta untuk mengisi form pengiriman. Hal ini guna mengetahui informasi penting mengenai pengiriman yang diperlukan. Seperti nama pengirim, alamat pengirim , nama penerima, alamat penerima dan data pribadi seperti nomor telepon.

  • Tunggu dalam satu jam

Dalam satu jam, order Anda akan diproses oleh pihak J&T. Anda tinggal menunggu di rumah sambil mengerjakan pekerjaan rumah atau pun bersantai ria.

  • Kurir menjemput di rumah dan mengantar ke alamat tujuan

Terakhir, kurir akan mendatangi rumah Anda untuk mengambil paket berupa barang yang hendak Anda kirimkan ke konsumen. Jadi usahakan dalam mengisi alamat sebelumnya harus sesuai dan akurat.

Keunggulan J&T

Dari beberapa ekspedisi lainnya, J&T memiliki keunggulan sebagai berikut:

1. Terorganisir dengan baik

Dibanding perusahaan ekspedisi lainnya, J&T memiliki tingkat manajemen yang lebih baik. Hal ini tercermin dari adanya sistem satu counter untuk setiap kecamatan. Sistem satu corner itu disebut dengan drop point.

Dengan adanya drop point, pengiriman jadi lebih terorganisir dan merata. Hal ini memudahkan konsumen ketika melacak lokasi barangnya. Serta dapat menjangkau konsumen di berbagai daerah. 

2. Real time tracker

Keunggulan selanjutnya adalah memiliki sistem real time tracker. Artinya ketika Anda melakukan pelacakan barang, maka lokasi yang tertera memang sesuai dengan lokasi barang sebenarnya. 

Selain itu, juga dilengkapi dengan durasi pengiriman antara satu post dengan post yang lainnya dan titik pengiriman. Sehingga ketika terjadi kehilangan barang lebih mudah untuk melakukan pelacakan.

3. Tidak ada hari libur

Salah satu keunggulan yang patut diacungi jempol adalah tidak adanya hari libur. Hal ini membuat Anda dapat mengirimkan paket kapan saja yang Anda mau tanpa harus memikirkan tanggal merah maupun weekend.Selain itu, juga bisa membuat barang cepat sampai karena tidak terjeda waktu pengiriman saat kurir libur. 

4. Menyediakan jasa jemput ke rumah atau lokasi

Terakhir, seperti yang sudah disebutkan sebelumnya J&T ini bisa menerima jasa untuk menjemput paket atau barang Anda ke rumah. Tentunya dengan langkah-langkah yang sudah ada di atas. Hal ini memudahkan konsumen untuk mengirim barang dan secara tidak langsung memajukan bisnisnya lebih pesat dengan jaringan yang lebih luas.

Nah, di atas merupakan pengertian, keunggulan dan cara mengirim paket dari rumah dengan berbagai langkah yang bisa dilakukan. Setelah memahami cara ini diharapkan dapat mempermudah bisnis Anda. 

Cara ini dapat membuat bisnis yang Anda punya bisa semakin efisien kemudian bisa lebih maju dari sebelumnya. Siapa sih yang tidak suka diberi kemudahan? Jadi yuk bisa mulai dicoba. Selamat mencoba!

Clean Qurrota Ayun

Clean Qurrota Ayun

Clean Qurrota Ayun adalah mahasiswa ekonomi tingkat akhir di UPN Veteran Yogyakarta yang tertarik menulis dengan tema ekonomi dan finansial.View Author posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *