Lompat ke konten

10 Peralatan Usaha Fried Chicken yang Wajib Disiapkan

Tumpukan fried chicken (ayam goreng) di atas piring.

Usaha fried chicken (ayam goreng) sekarang ini berpotensi cukup besar untuk menjadi bisnis yang menjanjikan. Mengapa demikian? Hal ini disebabkan karena tingginya peminat terhadap ayam goreng sehingga usaha ini bisa dijadikan salah satu ide bisnis. Ditambah lagi, fried chicken menjadi opsi dan rekomendasi makanan bagi seseorang yang tidak memiliki waktu banyak untuk memasak atau ingin makan makanan yang instan. 

Nah, untuk menjawab kebutuhan tersebut, Anda bisa mulai mempersiapkan usaha fried chicken dengan memperhatikan 10 peralatan yang wajib disediakan. Apa saja 10 peralatan tersebut? Daripada penasaran, mari simak informasi lebih lengkapnya pada penjelasan di bawah ini!

1. Penggorengan Ayam

Peralatan pertama yang perlu disiapkan tentunya penggorengan. Penggorengan fried chicken memiliki jenis yang beragam. Anda bisa memilih dan menggunakannya sesuai kebutuhan. Anda dapat menggunakan penggorengan biasa atau deep fryer gas

Pada umumnya, kedua jenis tersebut memiliki fungsi sama untuk menggoreng ayam. Namun, apabila Anda ingin menyajikan makanan dengan cepat, Anda bisa memakai deep fryer gas. Mesin tersebut memiliki pengatur suhu otomatis dan thermostat. Selain itu, tingkat kematangan ayamnya pun akan lebih merata dengan menggunakan mesin tersebut. 

Fried chicken yang digoreng pun bisa mencapai 30 potong. Dengan jumlah tersebut, Anda bisa menghemat waktu pelayanan dan proses memasak. Sungguh efektif, bukan? Apabila Anda ingin membeli mesin tersebut, ada salah satu merek yang bisa dibeli, yaitu Geta Penggorengan Listrik EF-81. Anda hanya perlu menyediakan biaya sebesar kurang lebih Rp500.000,00 s.d. Rp1.000.000,00 untuk mendapatkan mesin ini. 

2. Kompor

Ayam tidak bisa digoreng tanpa adanya kompor, bukan? Nah, jangan lupa untuk menyiapkan kompor, ya! Sama seperti fungsi kompor pada umumnya, menggoreng ayam pun memerlukan suhu yang tepat agar ayam tidak terlalu matang hingga gosong.

Ada merek kompor yang bisa digunakan salah satunya adalah Revon. Dengan harga mulai dari Rp9.000.000,00. Anda bisa mendapatkan kompor berkualitas tinggi. 

3. Etalase dengan Mesin Penghangat

Agar fried chicken tetap hangat dan nikmat untuk disajikan, Anda perlu menyiapkan etalase dengan mesin penghangat. Selain itu, etalase ini juga berfungsi untuk menampilkan hasil gorengan ayam agar lebih mudah dilihat oleh pelanggan. Jadi, pelanggan pun bisa melihat stok yang ada tanpa perlu bingung lagi. 

Salah satu merek etalase yang bisa dipakai adalah Crown SC-2P Curved Glass Showcase. Harga etalase tersebut berkisar Rp2.000.000,00. Kelebihan dari merek etalase ini adalah terdapat garansi 1 tahun sehingga ketika terjadi permasalahan pada pemakaian, Anda bisa mengajukan keluhan ke perusahaan terkait. 

Ditambah lagi, etalase ini sudah dilengkapi dengan lampu di dalamnya untuk menambah kesan estetik dan memberi penerangan agar lebih jelas dilihat. 

4. Peralatan Memasak

Untuk mendukung operasional memasak fried chicken, tentu Anda membutuhkan peralatan pendukung seperti spatula, wajan, capit makanan, dan lain sebagainya. Tanpa adanya peralatan ini, tentu Anda akan kesulitan dalam mengambil produk yang sedang digoreng.

Ada berbagai merek peralatan memasak yang bisa digunakan  mulai dari paling murah hingga paling mahal. Pastikan Anda membeli sesuai kebutuhan dan yang pasti berguna untuk mendukung operasional bisnis. 

5. Baskom Stainless Steel 

Berikutnya, Anda perlu menyiapkan baskom stainless steel untuk meletakkan bahan-bahan makanan. Jenis bahan baskom yang disarankan adalah stainless steel karena mudah dibersihkan dan tidak mudah tercampur dengan bahan lain.

Dengan begitu, kualitas fried chicken pun bisa tetap terjaga tanpa terkontaminasi dengan bahan lain. 

6. Wajan

Apabila Anda memilih menggunakan penggorengan biasa, Anda perlu menyediakan wajan sebagai wadah untuk menggoreng fried chicken. Agar penggorengan lebih optimal, Anda diarahkan untuk menggunakan wajan yang berukuran besar. Tujuannya adalah agar Anda bisa menggoreng ayam dalam jumlah banyak kurang lebih 15 s.d. 20 potong.

7. Alat Makan

Selanjutnya, Anda perlu menyiapkan alat makan untuk para pelanggan. Alat makan ini berupa piring, garpu, sendok, gelas, dan sebagainya. Pastikan Anda memilih alat makan berkualitas baik agar tahan lama dan nyaman digunakan oleh pelanggan. 

8. Pisau

Walau ayam goreng sudah dipotong sesuai bagiannya masing-masing, Anda tetap memerlukan pisau untuk memotong bahan-bahan lainnya. Misalnya, memotong bahan makanan, memotong menu lain, dan lain sebagainya.

Anda dapat menyediakan berbagai ukuran pisau mulai dari kecil, sedang, hingga besar. Ukuran pisau tersebut disesuaikan dengan kebutuhan bisnis dan produk yang dihasilkan. Dalam memilih pisau, Anda juga perlu mencari merek yang cocok seperti Oxone. 

Umumnya, merek tersebut memiliki tingkat ketajaman yang baik dan tahan lama. Jadi, Anda bisa menggunakannya dalam waktu lama. 

9. Meja dan Kursi

Peralatan berikutnya yang tidak boleh ketinggalan adalah meja dan kursi. Meja berfungsi untuk meletakkan etalase, tempat meletakkan barang, bahan-bahan makanan, tempat makan, dan masih banyak lagi. 

Selain itu, kursi juga berfungsi untuk tempat duduk bagi para pelanggan. Jadi, para pelanggan dan karyawan pun akan lebih nyaman dalam menyantap makanan. 

10. Packaging Makanan (Bungkus Makanan)

Selain menyediakan makanan yang bisa disantap di tempat, alangkah baiknya apabila Anda memberikan opsi untuk take-away atau dibawa pulang. Nah, agar pelanggan lebih mudah dalam membawa makanannya, Anda bisa menyiapkan packaging (bungkus) makanan.

Bungkus ini bisa berupa paper bag, sterofoam, plastik, dan sebagainya. Di atas bungkus tersebut, Anda dapat menyertakan logo atau nama perusahaan Anda serta nomor kontak yang bisa dihubungi. Penyertaan informasi tersebut akan bermanfaat untuk mengembangkan pangsa pasar dan menambah tingkat loyalitas pelanggan.

Nah, itulah 10 peralatan usaha fried chicken yang wajib disiapkan sebelum memulai bisnis. Kesepuluh peralatan tersebut sangat berguna untuk mendukung operasional bisnis agar berjalan lebih optimal. Jadi, siapkan dengan maksimal, ya! 

Lusita Amelia

Lusita Amelia

Lusita adalah penulis artikel profesional yang mampu menyajikan informasi yang relevan dan berguna bagi pembaca pada topik bisnis.View Author posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *