Saat melamar pekerjaan, Anda pastinya akan diminta untuk mencantumkan Curriculum Vitae (CV). Dimana CV memuat data mengenai diri Anda, mulai dari data pribadi, latar pendidikan hingga pengalaman kerja. Menyusun CV yang benar dan semenaik mungkin membuat kesempatan diterima bekerja lebih terbuka.
Nah, bagi Anda fresh graduate yang masih belajar menyusun CV, mungkin masih bingung bagaimana cara menuliskan pengalaman kerja yang baik dan benar sehingga terlihat profesional dan disukai HRD. Tidak perlu bingung, artikel berikut akan membahas cara menuliskan pengalaman kerja dan contohnya untuk CV. Yuk simak sampai akhir!
Cara Menulis Pengalaman Kerja di CV
Mungkin menuliskan pengalaman kerja merupakan sesuatu yang mudah. Tetapi ada beberapa cara menulis pengalaman kerja lebih mudah dicerna oleh HRD. Apa saja caranya? Berikut cara menulis pengalaman kerja di CV. Baca sampai akhir ya!
1. Tuliskan pengalaman dengan format kronologi terbalik
Cara menulis pengalaman kerja di CV gunakan format kronologi terbalik. Yaitu pengalaman terbaru di tulisan di barisan paling atas dan urut. Sehingga saat HRD membaca lebih enak dan bisa mengetahui kegiatan terbaru Anda.
Misalnya, sebelum melamar pekerjaan ini Anda sudah bekerja di 2 perusahaan, bekerja di perusahaan B selama 2 tahun di tahun 2017- 2019. Kemudian di perusahaan A, 3 tahun di 2019-2021. Maka yang harus dituliskan adalah perusahaan B terlebih dahulu.
2. Seleksi pengalaman kerja agar relevan dengan bidang yang dilamar
Cara menulis pengalaman kerja Anda selanjutnya adalah tidak perlu semua disebutkan. Cukup sebutkan pekerjaan yang relevan dengan posisi yang akan dilamar selanjutnya, karena pada dasarnya perusahaan akan melihat pengalaman yang relevan saja.
Misalnya, Anda memiliki beberapa pengalaman kerja sebagai tenaga administrasi, penyiar radio, content writer and freelance design. Sedangkan Anda akan melamar sebagai staff administrasi sebuah perusahaan, maka Anda mungkin bisa mencatatkan pengalaman sebagai tenaga administrasi.
3. Sertakan deskripsi pekerjaan dengan bullet point
Daripada menjelaskan panjang lebar dan hanya berputar tanpa arah yang jelas, menuliskan job desk bisa menggunakan bullet point. Dengan bullet point, lebih jelas apa yang hendak dijelaskan. Toh seorang HRD tidak memiliki waktu banyak membaca CV Anda. jadi sebisa mungkin singkat, padat dan jelas.
Tuliskan hanya point pekerjaan saja, kalau butuh penjelasan berikan singkat namun disertai angka estimasi yang bisa menggambarkan bahwa Anda memang mengerjakannya dengan baik. Penulisan seperti ini terbukti lebih efektif.
4. Menuliskan pengalaman kerja dengan jujur
Terakhir, cara menuliskan pengalaman kerja di CV yaitu dengan kejujuran. Tidak perlu membuat-buat bahwa Anda memiliki pengalaman kerja hanya supaya terlihat ahli dan profesional, karena HRD pasti tetap akan mengatahuinya.
HRD bisa saja mengecek langsung pada perusahaan yang disebutkan, karena sesame HRD tentunya memiliki jaringan dan hubungan yang baik antara satu sama lain. Kebohongan justru suatu saat hanya akan menghancurkan diri Anda sendiri.
Contoh Penulisan Pengalaman Kerja di CV
Nah, tadi kan sudah dijelaskan mengenai cara menuliskan pengalaman kerja yang baik dan menarik. Berikutnya akan diberikan contoh penulisan pengalaman kerja di CV. Yuk simak di bawah ini!
1. Contoh pengalaman kerja berdasarkan lama tahun kerja
Misalnya, Anda hendak menuliskan bahwa Anda merupakan senior content witer yang sudah menulis sejak 10 tahun lalu, 5 tahun di digital agency dan 5 tahun di start up. Maka contohnya adalah sebagai berikut:
PT Buyme
Senior Content Writer
Maret 2018 – Juni 2022
- Bertanggungjawab menghasilkan 2 artikel dalam sehari untuk mengisi website perusahaan
- Memastikan ejaan yang benar dan kalimat yang dibuat bukan merupakan plagiat
- Menyediakan gambar yang relevan dengan artikel yang dibuat
- Telah berhasil menaikkan traffic website hingga 5 ribu viewers setiap harinya
- Membantu mengkoordinasi divisi lain yang memiliki kaitan dengan artikel pada website
Bahagianya Digital Media
Content Writer
Februari 2013 – Maret 2018
- Mengelola konten artikel yang masuk di website perusahaan
- Turut serta mengelola konten sosial media yang hendak ditayangkan
- Memastikan artikel baik hingga diunggah ke website klien
2. Contoh pengalaman kerja di bidang jasa
Selanjutnya adalah contoh bagi Anda yang menawarkan ke perusahaan di bidang jasa, salah satu yang sedang naik daun saat ini adalah desainer. Berikut contohnya.
Freelance Multimedia Kreatif
- Membuat desain banner, logo, dan lain sebagainya sesuai pesanan klien
- Bertanggung jawab dalam gradasi warna dan menciptakan design terbaik untuk klien
- Telah menghasilkan lebih dari 1000 desain logo, banner dan visual lainnya untuk klien
3. Contoh pengalaman kerja di bidang pemasaran
Misalnya, Anda hendak melamar pekerjaan sebagai staf marketing, sebelumnya Anda sudah memiliki pengalaman kerja sebagai staf marketing. Anda bisa menuliskan pengalaman kerja sebagai berikut.
PT CAHAYA ALAM
Staff Marketing
Juni 2021-Juli 2022
Job deskripsi:
- Melakukan penjualan barang-barang dari perusahaan hingga sampai ke tangan konsumen
- Menciptakan, mengontrol, dan mendesain strategi dalam menawarkan jasa atau barang dari perusahaan.
- Merancang strategi promosi yang akan digunakan dan menentukan media promosi mana yang hendak dipakai
- Melakukan tugas rutin sebagai sales call yaitu menghubungi para calon konsumen potensial.
4. Contoh pengalaman kerja sebagai koki
Contoh pengalaman kerja sebagai koki. Jika Anda hendak melamar pekerjaan menjadi koki maka bisa menulis pengalamannya sebagai berikut.
SEDAP RESTAURANT
Asisten Chef
Juni 2019-Juli 2022
Detail pekerjaan:
- Memastikan bahwa seluruh peralatan masak siap dan bisa digunakan oleh chef
- Mempersiapkan seluruh komponen masakan dari mulai bumbu hingga bahan masakan
- Beranggungjawab membersihakan seluruh peralatan masak setelah digunakan
- Membantu chef dalam mengolah makanan hingga dapat disajikan
5. Contoh pengalaman kerja sebagai admin
Terakhir, adalah contoh pengalaman kerja di CV jika hendak melamar sebagai admin. Saat ini peluang admin besar sekali untuk Anda. Apalagi bagi Anda yang seorang fresh graduate. Bisa dijadikan salah satu pekerjaan impian.
Customer Service | Bank Negara Indonesia (BNI)
Penempatan di Pusat, 2018-2022
- Mengurus seluruh administrasi Bank Negara Indonesia (BNI)
- Senantiasa konsisten dalam memberikan informasi dan menawarkan produk kepada calon nasabah potensial Bank Negara Indonesia (BNI)
- Berinteraksi langsung nasabah untuk mendengarkan keluh kesah baik melalui telepon atau pun email
- Berhasil meningkatkan penjualan hingga 15 % pada tahun 2021
Nah, berikut merupakan cara menulis pengalaman kerja di CV dan contoh penulisan pengalaman kerja yang bisa Anda gunakan sebagai referensi. Ingat, HRD tidak memiliki waktu yang banyak untuk sekedar membaca CV Anda. Sehingga sebisa mungkin susun dengan baik, sehingga CV yang dihasilkan singkat, padat dan jelas.
Tak hanya secara isi saja, tetapi secara tampilan juga harus rapi dan menggunakan desain yang tepat. Buatlah Curriculum Vitae (CV) semenarik mungkin dan sebaik mungkin untuk menarik hati HRD membaca lebih lanjut CV Anda. Kemudian menjadikan Anda kandidat terbaik pada posisi yang sedang dibutuhkan. Selamat mencoba!